Setelah setahun pake smartfren, dan sekarang kurang cocok sama paket yang NEO serta tidak sehebat dulu saya coba kembali menggunakan three. Kali ini saya mau bagi pengalaman pake three Always ON (AON) dan paket kuota++. Mau tau lebih lanjut? Oke langsung saja saya bahas. Three AON ini program terbaru dari three yang udah lama berjalan dari tahun 2012 lalu.
Saya akui dan benar-benar saya rasakan bahwa Three telah berkembang jauh lebih baik daripada dahulu (tahun 2011). Kenapa? Satu hal yang benar saya rasakan, yakni di tahun 2013 ini jaringan di tempat saya kebagian signal HSDPA full padahal di tahun 2011 lalu tempat saya hanya kebagian jaringan EDGE.
Ada beberapa kelebihan dari Three AON ini:
1. Free akses 10 situs populer + chatting dengan kecepatan full dan tanpa mengurangi kuota kamu, lihat di sini untuk
lebih detail.
2. Aplikasi BimaTri, merupakan suatu aplikasi mobile dengan metode push-notification. Dengan aplikasi ini kamu bisa cek kuota, cek pulsa, isi ulang, dapat notifikasi jika kuota kamu hampir habis (sehingga hal ini bisa meminimalisir pulsa kamu otomatis kepotong jika kuota sudah habis), juga ada beberapa tips yang berguna. Perlu diperhatikan bahwa ketika kamu pake bimatri, kamu harus terkoneksi jaringan internet dan menggunakan kartu three. Kalo mau coba download lewat
sini.
3. Ada 3 jenis langganan Three AON, yakni: 1 bulan, 6 bulan atau 12 bulan. Yang mana ketika kuota kamu tidak habis dipakai bulan ini, masih bisa dipakai di bulan berikutnya sesuai jenis paket langganan yang kamu pake. Jatah normal di paket Three AON adalah 50MB/bulan.
Untuk isi ulang kuota Three AON, harus memakai paket yang bernama kuota++. Paket kuota++ itu sendiri ada 2 macam, yaitu:
1. Kuota++ Reguler. Paket isi ulang kuota reguler untuk paket three AON.
2. Kuota++ Kenyang Download. Paket isi ulang kuota data night untuk three AON. Bedanya dengan paket kuota++ reguler, kuota++ kenyang download ini hanya bisa dipakai dari jam 12 malam sampai 6 pagi aja. Kalo di warnet mungkin namanya happy hour, jelas kuota++ kenyang download ini lebih murah dibanding kuota++ reguler tapi ya itu tadi kamu harus begadang untuk pake paket ini.
Gimana untuk masa berlakunya paket kuota++ reguler dan paket kuota++ kenyang download? Ini salah satu yang istimewa dari Three, kamu bisa berlangganan kuota++ reguler dan paket kuota++ kenyang download secara bersamaan. Masa berlakunya sesuai paket Three AON yang kamu pakai juga. Jadi semisal kamu registrasi Three AON 12 bulan dan isi ulang paket kuota++ reguler dan paket kuota++ kenyang download, masa berlaku kuota itu juga ikut masa berlaku Three AON kamu, yaitu 12 bulan atau 1 tahun cuy! Keren kan?
Jika belum tahu cara setting internet three, berikut konfigurasi internetnya:
Setting: 3 DATA
Access point name : 3data
User name: 3data
Password: 3data
Dial Number: *99#
Authentication: Default
Setting: 3 GPRS
Data Bearer: GPRS
Access point name: 3gprs
User name: 3gprs
Password: 3gprs
Homepage: http://wap.three.co.id
Mungkin hanya itu yang bisa saya bagi tentang pengalaman saya migrasi lagi ke Three. Oh iya, operator mau ganti nama jadi Hutchison 3 Indonesia atau atau disingkat H3I. Btw saya bukan sales ya, saya nggak dibayar bikin artikel ini. Harapan saya semoga pengalaman saya ini berguna buat temen-temen. Jangan lupa komentarnya ya! Oke, sampai di sini dulu artikel tentang Three AON – Kuota++ Reguler dan Kenyang Download.